Jumat 26 Dec 2014 02:51 WIB

Israel Awasi Setiap Aspek Pariwisata

Rep: C84/ Red: Julkifli Marbun
Israel
Israel

REPUBLIKA.CO.ID, BETLEHEM -- Seorang pemandu wisata di Palestina, Hazem Bannoura mengatakan bahwa Israel berusaha keras untuk menyembunyikan efek kekuasannya terhadap Israel termasuk dalam hal pariwisata.

Desember ini, ribuan pengunjung dari umat Nasrani diseluruh dunia dilaporkan telah berada di Betlehem untuk merayakan Natal.

"Israel mengontrol setiap aspek pariwisata," ujar Hazem.

Menurut Lydia Weitzman, Juru Bicara Kementerian Pariwisata Israel, pada tahun 2013 lalu saja, jumlah wisatawan mancanegara mencapai angka 3,54 juta dimana 54 persen di antaranya datang dari umat Nasrani.

Ia melanjutkan bahwa dalam bulan Desember tahun lalu ada sekitar 75 ribu peziarah dari umat Nasrani memadati Betlehem dan diperkirakan tahun angka tersebut semakin meningkat.

Namun, Hazem menyayangkan sikap protektif Israel yang tidak memberitahu apa yang sebenarnya terjadi kepada para wisatawan mancanegara yang datang terkait kondisi bangsa Palestina. Hazem menambahkan bahwa jutaan wisatawan yang datang ke Israel dan wilayah Palestina yang diduduki setiap tahunnya tidak belajar dan mendapatkan apa-apa tentang situasi Palestina.

"Mereka harus datang melalui bandara Ben Gurion. Jika mereka memiliki paket wisata, ini merupakan paket wisata Israel," kata Hazem kepada Al Jazeera, Kamis (25/12) kemarin.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement