REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sudah menyiapkan satu nama calon Kapolri pengganti Jenderal Polisi Sutarman. Namun, Kompolnas masih enggan mengungkapkan siapa Nama jenderal jagoannya.
"Ada satu orang, saya kira ada nama-nama banyak beredar di media, tidak jauhlah dari situ," kata Edi saat dihubungi, Senin (5/1).
Edi berharap, nantinya Kapolri baru dapat membawa perubahan yang signifikan terhadap institusi tersebut sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
Saat ini setidaknya ada lima jenderal bintang tiga yang berpeluang menjadi Kapolri. Jenderal pertama yang berpeluang adalah Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti lulusan Akpol 1982.
Kemudian Irwasum Komjen Pol Dwi Priyatno, lulusan Akpol 1982 , Kalemdikpol Komjen Pol Budi Gunawan lulusan Akpol 1983, Kabaharkam Komjen Pol Putut Bayu Seno lulusan Akpol 1984 dan Kabareskrim Komjen Pol Suhardi Aliyus lulusan Akpol 1985.