Selasa 06 Jan 2015 21:31 WIB

ISIS Ingin Ganti Kurikulum Pendidikan, Ratusan Ribu Anak Suriah Putus Sekolah

Rep: c 01/ Red: Indah Wulandari
Dua anak Suriah di antara tenda-tenda pengungsian. Perang saudara telah membuat penduduk negara itu menderita.
Foto: dec.org.uk
Dua anak Suriah di antara tenda-tenda pengungsian. Perang saudara telah membuat penduduk negara itu menderita.

REPUBLIKA.CO.ID,SURIAH--Sekitar 670.000 anak di Suriah saat ini sulit untuk mendapatkan pendidikan. Pasalnya, kelompok Negara Islam di Irak dan Suriah (ISIS) memerintahkan sekolah-sekolah untuk ditutup karena berencana mengganti kurikulum pendidikannya.

Medio November lalu, ISIS telah menutup beberapa sekolah di area kekuasaannya, di bagian timur Suriah. ISIS bermaksud untuk melakukan revisi terhadap kurikulum agama. ISIS menilai kurikulum tersebut perlu ditata ulang atau di susun ulang.

"Pada Desember lalu, ada sebuah surat keputusan dari ISIS yang memerintahkan penghentian pendidikan di area yang mereka kuasai," ujar Juru Bicara UNICEF Christophe Boulierac dilansir oleh Reuters, Selasa (6/1).

Karena penghentian ini, sejumlah anak-anak terkena imbasnya, terutama anak-anak yang duduk di sekolah dasar dan menengah di Raqqa. Selain itu, daerah pedesaan di Deir al-Zor serta provinsi Aleppo juga ikut terkena dampak dari penutupan sekolah ini.

Boulierac juga menyatakan banyak guru yang harus mengikuti pelatihan kembali.

"Selain kurangnya akses sekolahan, penyerangan terhadap sekolah-sekolah, guru dan murid juga menjadi pengingat mengerikan tentang apa yang harus dialami oleh anak-anak dalam krisis di tahun kelima ini," terang perwakilan UNICEF di Suriah, Hanaa Singer.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement