Jumat 09 Jan 2015 06:17 WIB

Inter Gaet Podolski dan Shaqiri, Ini Komentar Erick Thohir

Gelandang Xherdan Shaqiri disambut luar biasa fans Inter ketika tiba di Milan.
Foto: Inter
Gelandang Xherdan Shaqiri disambut luar biasa fans Inter ketika tiba di Milan.

REPUBLIKA.CO.ID ,MILAN -- Pada bursa transfer musim dingin, Inter Milan mendapatkan dua pemain berkualitas, yaitu Lukas Podolski dan Xherdan Shaqiri. Kedatangan dua pemain tersebut disambut Interistis dengan antusiasme luar biasa. Baik Podolski dan Shaqiri dielu-elukan.

Presiden Erick Thohir sangat mengapresiasi tindakan para pendukung Inter. "Saya senang tentang antusiasme para fans 'untuk "Podolski dan #Shaqiri. Saya yakin mereka akan melakukannya dengan sangat baik bagi kami," katanya melalui akun Twitter resmi klub, @inter.

Menurut Erick, kehadiran Podolski dari Arsenal dan Shaqiri dari Bayern Muenchen bisa membawa efek luar biasa bagi klub. Apalagi, tangan dingin pelatih Roberto Mancini sudah diakui membawa keberhasilan terhadap klub yang dilatihnya.

"Kami sedang berupaya untuk melakukan yang terbaik yang kami bisa. Di bawah kepengurusan pelatih hebat seperti Mancini, mereka akan memberikan kami bantuan tangan besar," kata pemilik Harian Republika tersebut.

Erick ingin agar bergabungnya penggawa timnas Jerman dan Swiss itu akan disambut dengan tangan terbuka oleh seluruh elemen klub. "Saya berharap #Podolski dan #Shaqiri dapat sambutan hangat. #ForzaInter selamanya."

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement