Rabu 14 Jan 2015 19:00 WIB

Indonesia Belum Siap Menerima Bonus Demografi

Rep: mj02/ Red: Agus Yulianto
Demografi Penduduk (ilustrasi)
Foto: Antara
Demografi Penduduk (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Indonesia belum siap menerima bonus demografi karena tidak memenuhi prasyarat. Bonus demografi merupakan potensi dari ledakan penduduk yang terjadi di sebuah negara.

Hal tersebut diungkapkan Sonny Harry Budiutomo, Ketua Umum Koalisi Kependudukan dalam diskusi ‘Situasi Kependudukan Indonesia’ di Ruang Serba Guna Perpustakaan ITB, Bandung pada Rabu (14/1). “Indonesia termasuk dalam negara dengan penduduk terbesar di dunia,” katanya.

Menurut dia, Indonesia sebenarnya memiliki celah untuk masuk dalam bonus demografi. Namun, kata Sonny, Indonesia belum siap untuk memperoleh bonus tersebut. “Banyak hal prasyarat yang tidak dipenuhi oleh Indonesia,” ucapnya.

Ada beberapa prasyarat bonus demografi sebuah negara seperti, kualitas penduduk, ketersediaan lapangan kerja berkualitas, dan memiliki akses tabungan. Di Indonesia, kata dia, hanya 37 persen penduduk yang menyimpan uang di bank.