Kamis 22 Jan 2015 16:06 WIB
Tabrakan maut Pondok Indah

Polisi Selidiki Kecepatan Outlander saat Tabrakan Maut di Pondok Indah

Rep: CR02/ Red: Bayu Hermawan
Suasana usai tabrakan di Jalan Pondok Indah, yang menewaskan empat orang.
Foto: Twitter
Suasana usai tabrakan di Jalan Pondok Indah, yang menewaskan empat orang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Polisi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) tabrakan Outlander di Jalan Iskandar Muda, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (22/1).

Dalam Olah TKP di jalan arteri Pondok Indah ini, Polisi menggunakan sebuah mobil Traffic Accident Analysis (TAA) untuk mengetahui kejadian tabrakan yang menewaskan empat orang beberapa waktu lalu.

Kasub Sidik Laka Lantas Polri Guntur Sunoto mengatakan mobil tersebut digunakan untuk mengetahui berapa kecepatan mobil Outlander saat melaju di jalan Islandar Muda, Jakarta Selatan.

"Kita menggunakan mobil tersebut untuk menganalisis berapa kecepatan mobil Outlander tersebut," katanya.

Guntur menjelaskan nantinya hasil dari TAA itu akan menjadi acuan bagi  unit Laka Lantas untuk memperoleh data yang sebenarnya dari kejadian tabrakan tersebut.  Selain melakukan olah TKP di Jalan Iskandar Muda, petugas juga melakukan olah TKP di Jalan Praja, Jakarta Selatan.

Seperti diberitakan sebelumnya, mobil Mitsubishi Outlander yang dikemudiakan Christoper (22) menabrak sejumlah pengendara motor dan mobil di ruas Jalan Iskandar Muda, Pomdok Indah, Jakarta Selatan, pada Selasa (20/1) malam kemarin. Empat orang tewas dalam kecelakaan tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement