Jumat 30 Jan 2015 15:25 WIB

Demi Masuk Timnas, Lilipaly Ingin Tampil Menawan Bersama Persija

Rep: C61/ Red: Didi Purwadi
Stefano Lilipaly melakukan sesi latihan di Stadion Gelora Bung karno (GBK), Jakarta, Selasa (12/3).
Foto: Republika/Yasin Habibi
Stefano Lilipaly melakukan sesi latihan di Stadion Gelora Bung karno (GBK), Jakarta, Selasa (12/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang anyar Persija Jakarta, Stefano Lilipaly, menegaskan dirinya akan bermain maksimal di setiap laga bersama Persija Jakarta. Bukan tanpa alasan, selain ingin membawah Macan Kemayoran juara Indonesia Super League (ISL), Lilipaly juga ingin dilirik Tm Nasional Indonesia.

"Seleksi masuk timnas sangat ketat. Sedangkan, pemain yang dipanggil untuk mengikuti seleksi adalah hanya pemain terbaik saja dari beberapa klub Liga Indonesia. Maka, jika saya ingin membela tim nasional Indonesia, sudah seharusnya saya menjuarai liga bersama Persija Jakarta, maka pelatih timnas pun memanggil saya," harap pemain berdarah Belanda, Jumat 30/1).

Sebelumnya, Lilipaly memperkuat salah satu peserta Liga Jepang. Namun, akibat jarang dimainkan, dirinya tidak betah. Bahkan, keinginannya untuk memperkuat Garuda adalah salah satu faktor kepindahannya dari Liga Jepang yang diberitakan lebih berkualitas dibanding ISL.

Hasrat Lilipaly membela timnas Indonesia sangat besar. Bahkan, pemain naturalisasi tersebut sudah berkali-kali mengungkapkan keinginannya untuk membela tanah air. Bagi dirinya, Indonesia sudah menjadi bagian hidup.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement