Kamis 05 Feb 2015 17:46 WIB
Rep: mgrol35/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wabah penyakit demam berdarah dengue (DBD) yang timbul saat curah hujan tinggi di awal tahun 2015 mulai meresahkan masyarakat Indonesia termasuk di DKI Jakarta.
Seperti di RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur, terdapat belasan pasien DBD dalam sehari. Akan tetapi mulai menurun beberapa hari ini dengan hanya tiga orang pasien per hari.
Untuk penanganan pasien dbd, RSUD Budhi Asih melakukan sesuai prosedur tetap (protap) yang telah ditetapkan pemerintah. Jadi sejauh ini tak ada masalah dalam penanganan pasien DBD yang ada di RSUD Budhi Asih.