REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Mantan gelandang Liverpool, Jamie Redknapp, mengatakan Daniel Sturridge harus diturunkan menghadapi Everton akhir pekan ini. Menurutnya jika penyerang berusia 25 tahun itu tampil maka peluang The Reds untuk mendapat tiga poin lebih besar.
"Jika Sturrige diturunkan, saya rasa Liverpool akan memenangkan pertandingan ketat dengan selisih satu gol," Kata Redknap dilansir dari laman Squawka, Jumat (6/2).
Ia memahami kehati-hatian Brendan Rodgers dalam memutuskan waktu bermain Sturridge pada laga nanti. Pasalnya eks pemain yang pernah merumput 11 musim di Anfield ini tahu betul bagaimana kerasnya Derby Merseyside.
Hal ini berkaitan dengan kondisi juniornya yang baru saja sembuh dari cedera panjang. "Tentu saja dia (Rodgers) punya dilema apakah striker ini bermain pada Sabtu nanti atau tidak. Tapi saya pikir, Sturridge adalah pemain luar biasa, dia bisa membuat perbedaan," ujarnya.
Redknapp menambahkan, ada saatnya pelatih harus mengambil resiko. Jika pemain tersebut merasa siap tampil, ia layak diturunkan.
Pekan lalu Sturridge mencetak gol perdananya setelah come back dari cedera lima bulan. Ketika itu ia turun sebagai pemain pengganti dalam lanjutan Liga Inggris menghadapi West Ham United di Anfield.