REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya, dan Pariwisata Kota Bekasi Encu Hermana menilai banyak kalangan yang tertarik untuk memanfaatkan Stadion Patriot. "Saya sudah mendengar banyak pihak yang ingin mempergunakan stadion untuk beragam keperluan. Mulai dari tim sepakbola hingga keperluan syuting film," katanya di Bekasi, Selasa Malam.
Menurut dia, hingga kini sudah ada dua tim sepak bola yang telah menyampaikan ketertarikannya untuk menjadikan Stadion Patriot di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, sebagai 'home base' mereka. "Di antaranya Tim Pelita Bandung Raya dan Persija Jakarta," katanya.
Encu mengaku hingga kini belum menerima permintaan resmi dari seputar keinginan para tim tersebut mempergunakan Stadion Patriot. "Sampai saat ini semua baru isu yang beredar saja karena yang benar-benar mengurus permohonan ke kami selaku pengelola stadion yang ditunjuk Pemkot Bekasi justru belum ada," katanya.
Lagipula, kata Encu, hingga saat ini pihaknya masih menggodok aturan seputar sewa serta pinjam pakai stadion oleh pihak ketiga. Peraturan tersebut tengah dibahas bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bekasi.
"Targetnya April peraturan itu kami rampungkan. Sebab akan dibahas pula boleh tidaknya stadion yang belum rampung 100 persen pembangunannya itu digunakan atau disewa ke pihak lain," katanya.
Sementara itu, Stadion Patriot senilai Rp400 miliar itu dibangun dengan standar internasional mulai dari desain lapangan hingga fasilitas penunjang lainnya. Namun proses pembangunan stadion itu hingga kini baru sampai pada tribun barat dan timur.
"Diperkirakan, stadion ini rampung pengerjaannya pada 2016 karena akan digunakan sebagai lokasi perhelatan PON 2016.