Kamis 12 Feb 2015 09:58 WIB
Penembakan Muslim Amerika

Ribuan Orang Berkumpul di Carolina Kutuk Pembunuhan Mahasiswa Muslim

Rep: c84/ Red: Ani Nursalikah
Craig Stephen Hick dan tiga korban penembakan
Foto: ecolibero
Craig Stephen Hick dan tiga korban penembakan

REPUBLIKA.CO.ID, NORTH CAROLINA -- Ribuan orang berkumpul di University of Chapel Hill, Carolina Utara, Amerika Serikat (AS), Rabu malam (11/2). Aksi itu dilakukan sebagai bentuk solidaritas mengenang kematian tiga mahasiswa Muslim yang ditembak mati oleh Craig Stephen Hicks.

Polisi sedang menyelidiki motif pembunuhan. Aparat keamanan mengatakan pembunuhan terjadi lantaran permasalahan parkir. Namun, tuduhan rasial ramai mengiringi kematian tiga mahasiswa Muslim tersebut. Keluarga korban meyakini faktor agama berperan besar atas tindakan Hicks yang diketahui seorang atheis.

Seperti diberitakan mashable, Kamis (12/2), para kerabat korban menghadiri peringatan kematian tiga mahasiswa Muslim dengan penuh haru dan berpelukan tak kuat menahan tangis. Tampak pula sejumlah poster dan karangan bunga dibawa para kerabat korban.

Ketiga korban bernama Deah Shaddy Barakat (23), kemudian istrinya Yusor Mohammad (21), dan saudari Deah, Razan Mohammad Abu-Salha (19).

sumber : AP
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement