Jumat 13 Feb 2015 20:48 WIB

Jokowi dan Megawati Datang Bareng ke Munas Hanura di Solo

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Bayu Hermawan
Presiden Jokowi, Wapres JK, dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Presiden Jokowi, Wapres JK, dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri musyawarah nasional (Munas) Partai Hanura yang ke-2 di Diamond Convention Center, Solo, Jawa Tengah, Jumat (13/2). Jokowi tiba di tempat acara bersama dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Kehadiran Jokowi dan Mega langsung disambut oleh Ketua Umum Partai Hanura Wiranto. Kedatangan tiga tokoh tersebut pun disambut meriah oleh ratusan kader Hanura yang datang dari berbagai daerah di Indonesia.

Selain Jokowi dan Mega, Munas Hanura kali ini juga dihadiri sejumlah tokoh nasional dan pejabat, antara lain Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Menteri Perindustrian Saleh Husin, Menteri PAN-RB Yuddy Chrisnandi, Menteri PMK Puan Maharani.

Menko Polhukam Tedjo Edhy Purdijatno, Menteri Desa Marwan Dja'far, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Sekjen PKB Abdul Kadir Karding, Ketua DKPP Jimly Ashiddiqie, dan Wasekjen PDIP Erico Sutarduga, juga terlihat ikut menghadiri Munas Hanura.

Selain itu, hadir pula perwakilan dari Koalisi Merah Putih (KMP), yakni politikus senior Partai Golkar Akbar Tandjung dan Nurdin Khalid. Munas Hanura kali ini beragendakan mengukuhkan kembali Wiranto sebagai ketua umum. Selain itu, Partai Hanura juga akan membuat rancangan kerja untuk lima tahun ke depan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement