Ahad 15 Feb 2015 09:12 WIB

Amsterdam, Pusatnya Lukisan Palsu Pelukis Kelas Dunia

Rep: dyah ratna meta novia/ Red: Dwi Murdaningsih
Lukisan van Gogh bertajuk “Still Life, Vase With Daisies and Poppies”.
Foto: Reuters
Lukisan van Gogh bertajuk “Still Life, Vase With Daisies and Poppies”.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu tempat terkenal untuk mencari lukisan palsu pelukis kelas dunia adalah Amsterdam, Belanda. Direktur Galeri Apik, Rahmat mengatakan di Amsterdam tidak ada razia lukisan palsu. Bahkan di sana ada mesin untuk membuat lukisan palsu. Hal itulah yang menyebabkan Amsterdam menjadi salah satu lokasi banyak ditemukannya lukisan palsu.

Lukisan yang dipalsukan di Amsterdam  antara lain lukisan milik Vincent van Gogh, Rembrandt van Rijn, Pablo Picasso, Henri Matisse. Harga lukisan asli Pablo Picasso bisa mencapai 105 juta euro, harga lukisan palsunya hanya 100  euro.

"Banyaknya lukisan kelas dunia yang dipalsukan karena peminatnya yang sangat tinggi. Namun karena harganya selangit banyak yang tak mampu membeli lukisan aslinya, makanya mereka mencari yang palsu," Rahmat dalam pembukaan pameran lukisan bertajuk "Are You A Dealer or Broker?" Joint Exhibition di Jakarta, Sabtu, (14/2).

Lukisan palsu itu biasanya hanya disimpan sebagai koleksi  pribadi. Penjualan lukisan palsu itu juga dilakukan secara sembunyi-sembunyi. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement