Senin 23 Feb 2015 17:27 WIB

Foto Polisi Diduga Hitung Uang Hebohkan Netizen

Foto dua oknum polisi yang diduga sedang menghitung uang.
Foto: Facebook
Foto dua oknum polisi yang diduga sedang menghitung uang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Foto dua oknum anggota polisi lalu lintas (polantas) sedang menghitung uang, menghebohkan jagat jejaring sosial, Facebook. Foto itu diposting pemilik akun Facebook 'Adm Motivasi' dan menautkannya ke akun fanpage 'Jokowi Presiden Ku'.

Foto yang diberi judul 'Ayo Lagi Ngapain?' itu mendapatkan respon pro dan kontra dari netizen. Ada yang berkomentar positif, tapi lebih banyak yang melontarkan komentar negatif.

Dalam foto high angle shot yang diambil secara sembunyi-sembunyi itu memperlihatkan, satu polisi sedang duduk di pembatas taman dan tempat parkir mobil, sementara satu polisi lainnya berdiri. Kedua polisi itu sedang memegang kertas berwarna merah, seperti uang pecahan Rp 100 ribu. Sayangnya, lokasi foto itu tidak disebutkan.

Sejumlah netizen 'maklum' dengan foto tersebut. Pemilik akun Satrio Pangaramputan mengatakan, "Lagi menghitung duit...untuk diberikan kepada bini muda."

Komentar lainnya datang dari Rainbow Riana Putri, "Lagi ngitung uang, supaya bisa beli mobil mewah.."

Sindiran lebih tajam dikatakan akun Rudy Santoso. "Mau ngasih zakat untuk anaknya."

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement