REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER –- Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini mengaku sudah mengantongi resep untuk mengalahkan Barcelona dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (25/2) dini hari. Penguasaan bola dan konsentrasi pemain diyakini menjadi hal paling penting dalam menghadapi Blaugrana.
“Hal terpenting bagi kami adalah bertarung memperebutkan penguasaan bola dan menahannya selama mungkin. Setelah itu kami harus berkonsentrasi karena mereka punya pemain-pemain yang sangat bagus,” kata Pellegrini seperti dilansir Sky Sport.
Pellegrini mengatakan, the Citizen harus mampu bermain sebaik mungkin dan mampu mengambil keuntungan dalam laga pertama di Etihad Stadium. Namun, laga pertama bukan berarti segalanya. Sebab, kemenangan ditentukan dalam waktu 180 menit atau dua kali laga, kandang dan tandang.
Musim lalu, City tersingkir setelah kalah dari El Barca dengan agregat 4-1. The Citizen tumbang 0-2 di markasnya sendiri dan tersungkur 2-1 di Camp Nou. Laga kali ini menjadi kesempatan bagi City untuk menuntaskan balas dendamnya.