REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Wakil Presiden Jusuf Kalla menyebut provinsi Papua jauh lebih aman daripada wilayah lainnya di Indonesia. Di Papua, tidak ada geng motor yang meresahkan masyarakat seperti di kota-kota lain.
"Kata Gubernur (Gubernur Papua), orang bicara Papua tidak aman. Tapi, kadang-kadang lebih mengerikan apa yang dilakukan geng motor di kota Jakarta di jalan," kata JK saat memberikan sambutan dalam acara KNPI di Jayapura, Papua, Kamis (26/2).
JK menilai kekhawatiran masyarakat lain yang menyebut Papua tak aman itu pun salah. Sebab, menurut dia, Provinsi Papua justru memiliki potensi kekayaan alam yang indah, aman, dan jauh dari kata menyeramkan.
"Saya setuju apa yang selalu dipikirkan orang di Papua adalah sesuatu yang menyeramkan, ternyata Papua sama amannya, indahnya, potensinya," kata JK menjelaskan.