Kamis 26 Feb 2015 15:52 WIB
Liga Champions

Arsenal Kalah, Theo Walcott Diejek Fans

Rep: cr03/ Red: M Akbar
Theo Walcott
Foto: theguardian.com
Theo Walcott

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penyerang sayap Arsenal, Theo Walcott, mengungkapkan kekesalannya terhadap hasil akhir yang diterima Arsenal kala bentrok dengan AS Monaco di Emirates Stadium, Kamis (26/2) dini hari WIB.

Pemain berusia 25 tahun tersebut akhirnya harus tertunduk lesuh keluar stadion setelah klubnya dihajar 1-3 oleh tim raksasa Ligue 1 Prancis dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Dirinya bertukar kaos dengan bek Monaco Aymen Abdennour setelah laga usai.

Seperti dilansir Tribal Footbal, Kamis (26/2), setelah peluit akhir dibunyikan sontak pendukung The Gunners lari ke pinggir stadion dan mencemooh saat Walcott dan yang lainnya berjalan keluar stadion.

Lebih lanjut, Walcott pun menanggapi dengan gerakan tangan menunjuk ke mereka untuk tidak mengganggu para tim dengan hasil ini. Tidakan ini akan berimbas pada laga melawan Everton anti dilanjutan Liga Primer Inggris akhir pekan nanti. Bisa jadi pemain bernomor punggu 14 ini tak akan merumput bersama Meriam London pada laga tersebut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement