REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Hino Motor Sales Indonesia (HMSI) mendonasikan satu unit truk perbaikan darurat Transjakarta kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Namun, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tidak ingin menggunakan truk tersebut.
"Kalau bisa truk ini jangan sampai digunakan," kata Ahok dalam sambutan seremonial serah terima bantuan di Kantor Gubernur DKI pada Selasa (3/3).
Ahok mejelaskana, maksud dari pernyataannya adalah bus Transjakarta tak pernah rusak. Karenanya, truk yang berfungsi sebagai sarana perbaikan dan perawatan darurat tersebut tidak perlu digunakan.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berupaya agar setiap unit Bus Transjakarta selalu dalam kondisi prima. "Kami ingin memberikan pelayanan publik yang optimal," katanya.
Ahok mengatakan, jika pemprov berhasil melakukan perawatan bus dengan baik, maka dapat dipastikan truk tersebut tidak digunakan. "Terimakasih kepada Hino, mungkin truk ini akan berguna dalam kondisi yang tidak diinginkan," ucap Ahok.