Sabtu 07 Mar 2015 02:48 WIB

Berjalan di Atas Danau Es, Pria Ini Diamankan

Rep: c65/ Red: Esthi Maharani
Canada
Foto: [ist]
Canada

REPUBLIKA.CO.ID, DETROIT -- Seorang warga Amerika diselamatkan Penjaga Pantai Amerika Serikat, setelah mencoba berjalan dari Detroit ke Kanada di atas danau beku.

Pria berusia 25 tahun itu ditemukan pada Kamis (5/3) waktu setempat di danau St Clair. Tempat itu juga merupakan perbatasan antara Amerika Serikat dan Kanada, sekitar 2,4 km dari pantai.

Juru bicara penjaga pantai, Lauren Jorgenses mengatakan, petugas dengan segera membawanya ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.

"Dia menderita hipotermia dan bingung," ungkapnya.

Pria yang tidak disebutkan namanya itu hanya membawa barang-barang pribadi dan mengatakan kepada orang-orang yang menyelamatkannya bahwa ia berjalan menuju Toronto. Itu artinya, ia harus berjalan sejauh 321 km dari Detroit dan 281 km dari tepi timur danau.

Jorgenses mengatakan, bila ini merupakan penyelamatan pertama timnya pada seseorang dengan mengerahkan pemotong es sejak lebih dari empat tahun lalu.

sumber : reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement