Ahad 08 Mar 2015 22:44 WIB

Presiden Barca Minta Xavi Tetap Bertahan

Rep: C80/ Red: Israr Itah
Josep Bartomeu
Foto: REUTERS/Juan Medina
Josep Bartomeu

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA --Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu telah mengungkapkan keinginannya agar Xavi Hernandes tetap bertahan bersama Blaugrana. Keinginan tersebut diungkapkan Bartomeu setelah timnya berhasil mengalahkan Rayo Vallecano 6-1 di Camp Nou, Ahad (8/3), dan menggeser Real Madrid dari puncak klasemen.

Pernyataan tersebut dikatakan Bartomeu setelah berkembang isu bahwa gelandang veteran Barca tersebut akan hengkang pada musim panas ini. Baik itu hijrah ke Amerika Serikat maupun Qatar.

Bartomeu terkesan dengan permainan Xavi setelah menjadi pemain utama yang mampu mengatur serangan. Dia membantu gol pembuka Luis Suarez dan memberikan umpan dari tendangan pojok yang akhirnya menjadi kemelut untuk dikonversi menjadi gol oleh Gerard Pique.

''Xavi adalah pemain hebat. Orang yang melakukannya dengan sangat baik. Dan saya berharap dia tetap bersama kami. Dia bisa melakukan apa yang ia inginkan karena dia mempunyai hak,'' kata Bartomeu seperti dilansir Football Espana, usai pertandingan, Ahad (8/3).

Bartomeu juga menyambut baik kemenangan besar the Catalans atas Rayo. Dengan kemenangan tersebut, membuat Barca terus menjaga peluang untuk menyapu bersih semua kompetisi yang dilaluinya.

''Itu adalah pertandingan penting setelah kekalahan Madrid. Tim datang untuk menang dan berhasil, meskipun Rayo bermain sangat baik,'' ujarnya.

 

 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement