Rabu 11 Mar 2015 14:36 WIB

Lukman Sardi: Perkembangan Film Religi Sangat Bagus

Rep: c08/ Red: Damanhuri Zuhri
Lukman Sardi.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Lukman Sardi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor sekaligus sutradara Lukman Sardi menilai saat ini perkembangan film-film religi di Tanah Air sangat bagus.

Ia sepakat, film-film bernuansa Islami dapat dijadikan sebagai suatu saranah dakwah yang efektif untuk menyampaikan pesan kebaikan kepada masyarakat.

"Perkembangan perfilman Islam di Indonesia sangat bagus. Yang pasti, namanya saja film religi, niatan pihak sutradara ataupun produser untuk membuat film itu pasti buat yang baik-baik," kata Lukman kepada Republika, Rabu (11/3).

Lukman menyadari nilai-nilai yang ingin disampaikan sutradara ataupun produser tentunya mendapat interpretasi yang beragam dari masyarakat sebagai penonton.

Sebab, aktor film Laskar Pelangi ini melihat nalar masyarakat tentu berbeda setiap orangnya dalam menyerap nilai yang disampaikan melalui film.

"Setiap orang punya pandangan masing-masing. Kita nggak bisa arahkan masyarakat untuk berpikir seperti apa. Tapi yang saya yakini, pembuat film tentu tidak berpikir untuk sampaikan hal-hal yang negatif," ujar Lukman.

Lukman berharap agar produksi film-film religi di Indonesia dapat terus berkembang. Selain itu ia juga menginginkan agar masyarakat juga memberikan dukungan dan respon positif terhadap karya anak bangsa terutama terhadap film religi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement