REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Pelatih Shakhtar Donetsk, Mircea Lucescu, menyatakan timnya sudah kalah kelas usai ditaklukkan Bayern Muenhen dengan skor telak 7-0 di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Kamis (12/3) dini hari WIB.
Bermain tandang dengan modal keberhasilan menahan imbang raksasa Jerman itu 0-0 di Ukraina, Shakhtar justru dipermak habis-habisan sebagaimana Thomas Muller, Jerome Boateng, Holger Badstuber, Franck Ribery, Robert Lewandowski dan Mario Gotze yang mencatatkan namanya di papan skor.
Langkah Shakhtar sudah berat sejak menit awal setelah bek Olexandr Kucher diusir wasit karena melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti. Terkait itu, Lucescu menilai kartu merah yang dikeluarkan tidaklah tepat namun ia tetap mengakui keunggulan Bayern.
“Selamat kepada Bayern Munich,” ujar Lucescu di sesi konferensi pers usai pertandingan seperti dilansir dari Goal.
“Saya pikir kartu merah tersebut tidak tepat. Saya harus menyaksikannya lagi. Kami tidak sanggup memenuhi game plan setelah pengusiran itu.
“Kami kalah di semua aspek permainan. Mereka tim lawan, secara mental juga jauh lebih tangguh. Ketika Kucher keluar, pertandingannya praktis berakhir. Kami kemudian bermain dengan sepuluh pemain. Kami kalah di pertandingan ini, tidak ada banyak hal yang bisa dikatakan. Saya sedih karena kami kalah dengan hasil seperti ini,” tutupnya.