REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Mega bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, diprediksi akan dijual oleh Presiden klub, Florentino Perez. Spekulasi ini muncul karena CR7 sekarang ini sedang disorot publik akibat sikap dan penampilannya yang kurang baik bersama Los Blancos.
''Kau harus bertanya kepada Perez tentang masa depan Ronaldo. Cepat atau lambat, Ronaldo pasti akan segera dijual oleh presidennya,'' kata mantan Striker Barcelona, Hristo Stoichkov, seperti dilansir AS, Rabu (18/3).
Spekulasi yang dimunculkan Stoichkov itu tak lepas dari sikap Ronaldo ketika Madrid meraih kemenangan 2-0 melawan Levante pada laga La Liga Spanyol akhir pekan kemarin. Dua gol kemenangan Madrid itu disumbangkan seluruhnya oleh Gareth Bale.
Saat itu Ronaldo menunjukan sikap tidak mau merayakan gol yang telah dibuat Bale. Selain itu, dirinya tertangkap kamera saat menunjukan mimik mukanya yang marah saat dicemooh Madridistas. (Baca: Madridistas Kembali Ejek Pemain Real Madrid)
Menurut Stoickhov, hal tersebut wajar dalam dunia sepakbola seperti itu. Namun semuanya, kata legenda sepak bola Bulgaria itu, tergantung pada kebijakan presiden klub.
Hristo mengatakan tidak tahu apakah Madrid kekurangan uang. ''Jika saya menjadi Perez, ini adalah saat yang tepat untuk menjualnya,'' ujar Hristo.