REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Monopod atau yang lebih dikenal dengan tongkat naris (tongsis) belakangan ini sangatlah populer bagi mereka yang gemar ambil foto. Sayangnya, tongsis tidak diperbolehkan saat penonton melihat aksi panggung boyband asal Inggris, One Direction di Jakarta.
"Penonton dilarang bawa masuk tongsis saat konser One Direction. Tongsis dikhawatirkan bisa mengganggu penonton lain," kata Media Relations Ismaya Live Sarah Deshita dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (18/3).
Tongsis masuk dalam daftar sejumlah barang yang dilarang dibawa penonton selama konser One Direction. Antara lain adalah kamera dan video kamera profesional, lensa kamera tambahan, senjata, botol, poster berukuran besar, laser pointer, senter, kembang api, payung dan lainnya.
"Kami selaku promotor konser tidak menyediakan tempat penitipan barang. Jadi, kalau bisa barang yang dibawa yang tidak merepotkan," ujar Sarah.
Adapun barang yang boleh masuk antara lain kamera saku, ponsel, kalung dan gelang glow in the dark, topi, jekat hujan hingga tabir surya.
Ismaya Live membuat assembly point alias tempat berkumpul di area Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Menurut Sarah, assembly point ini untuk memudahkan penonton yang terpisah dari rombongan. Assembly point yang berjumlah enam ini tersebar di dalam dan luar arena konser.
"Di assembly point ini juga bisa dimintai bantuan informasi kepada petugas help guest dan lost and found. Lalu di sini juga bisa nge-charge gadget, menikmati wifi dan telepon umum," kata Sarah.