REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada era 2000-an, Real Madrid memiliki pasangan serasi Raul Gonzalez dan Mamen Sanz. Namun, kala Raul tak lagi bertahan di Los Merengues, maka pada akhir era tersebut hingga era 2010-an, pasangan paling romantis di Santiago Bernabeu berubah.
Ada sosok Ricardo Kaka dan Caroline Celico yang akan membuat pasangan mana pun di dunia akan merasa iri kepada mereka. Sang suami pesepak bola terkenal, bergaji fantastis, dan berada di puncak kesuksesan. Sedangkan sang istri anak pengusaha terkenal, cantik, dan begitu setia mendampingi sang suami.
Caroline Celico sendiri lahir pada 26 Juli 1987, sejak lahir ia memang berasal dari keluarga berada. Ayahnya, Celso Celico adalah seorang bisnisman ternama di Brasil. Sang ibu, Rosangela Lyra Celico, di balik hidup glamornya tak sungkan membagikan uangnya untuk para penghuni panti sosial atau gereja setempat. Caroline Celico sendiri juga merupakan sosok yang religius dan sederhana.
Pada masa itu bisa dibayangkan betapa harmonisnya keluarga ini ketika kedua anak mereka lahir. Anak pertama bernama Lucas Celico Leito lahir pada 10 Juni 2008. Sedangkan anak kedua, seorang perempuan lahir Mei 2011 lalu.
Namun sayang, setelah lebih dari 10 tahun menikah kebahagiaan tersebut harus berakhir kala Kaka dan Caroline memutuskan untuk bercerai pada November 2014 lalu. Seperti yang dikutip oleh laman Dailymail, Kaka dan Caroline membenarkan tentang perceraian mereka. Akan tetapi keduanya enggan membeberkan alasan prihal keputusan mereka tersebut.
Namun begitu, beberapa pihak meyakini bahwa LDR (Long Distance Relationship) turut berkontribusi atas retaknya rumah tangga mereka. Saat itu Kaka hijrah ke Amerika Serikat dengan bergabung Orlando City sedangkan Caroline, tetap di Brasil bersama dengan kedus anaknya.