Selasa 31 Mar 2015 21:12 WIB

Nama Selain Hilmi Bermunculan

Massa PKS saat kampanye pemilu
Massa PKS saat kampanye pemilu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Badan Penyelenggara Pemilihan Raya (BPPR) Anggota Majelis Syuro PKS 2015-2020, Sunmanjaya Rukmandis menyatakan sejauh ini belum ada pembahasan siapa yang nantinya akan menduduki ketua majelis syuro yang baru. Namun beberapa tokoh menurut dia layak untuk menduduki posisi tersebut.

“ Ya figur yang pantas seperti Hilmi Aminudin, Salim Segaf, Hidayat Nur Wahid maupun Anis Matta. Itu nama yang berpeluang jadi ketua majelis syuro” ujar dia, Selasa (31/3). Sunmanjaya menyatakan nama-nama yang disebut memiliki kapasitas untuk menduduki posisi ketua majelis syuro. Karena, mereka memiliki kapasitas dan rekam jejak yang baik.

Sunmanjaya menyatakan saat ini internal masih fokus pada perhitungan suara untuk pemilihan anggota majelis syuro yang baru. Hal ini kata dia menjadi step awal sebelum berbicara siapa yang nantinya akan duduk menjadi Ketua Majelis Syuro PKS. “Jadi pada dasarnya internal PKS belum berbicara terkait siapa yang akan menjadi ketua majelis syuro,” kata dia.

Sebelumnya, pengamat politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Firman Noor menyatakan Hilmi Aminudin menjadi kunci terkait muncul atau tidak munculnya ketua majelis syuro PKS yang baru. Jika Hilmi menolak jabatan baru ini dipastikan akan muncul calon lain.

Firman menyatakan di atas kertas, peran Hilmi sampai saat ini belum tergantikan. Ini karena dia termasuk tokoh senior di PKS. Ditambah lagi peran vital dia sebagai peletak dakwah PKS di Indonesia. “ Jadi internal PKS cenderung memilih dia kembali menjadi ketua majelis syuro,” ujar dia,  Senin (30/3).

Dia menyatakan skenario ini bisa berubah. Yaitu saat dicalonkan kembali, Hilmi menolak jabatan ketua majelis syuro. “ Jika ini terjadi peluang munculnya tokoh lain menjadi besar,” kata dia.

sumber : c05
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement