REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Pelatih Semen Padang FC, Nil Maizar mengaku sangat antusias menghadapi pertandingan pertama melawan Persib Bandung pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Jawa Barat, Sabtu(4/4).
"Melawan Persib salah satu pertandingan terbaik yang akan dijalani Semen Padang, saya pribadi sangat antusias menghadapi pertandingan tersebut," kata Nil Maizar.
Melawan Persib di kandangnya, kata Nil, memiliki tekanan dan tensi tersendiri. Apalagi tim tersebut, kata dia lagi, akan didukung ribuan suporter fanatiknya dalam bertanding.
Selain itu, katanya, pada laga itu, merupakan pertandingan pertamanya sejak menangani Semen Padang musim ini pada ajang kompetisi resmi.
Ia menambahkan, melawan Persib Bandung pada pertandingan pertama merupakan suatu tantangan tersendiri, mengingat tim yang berjuluk "maung bandung" tersebut adalah juara bertahan ISL musim lalu.
"Kita akan nikmati pertandingan ini, dan semua tim sepakat untuk bisa meraih hasil positif pada laga perdana," katanya.
Menyinggung tentang persiapan khusus bagi Semen Padang untuk menghadapi Persib Bandung, Nil mengakui hal itu tidak ada, hanya tim diminta untuk tampil dalam konsentrasi penuh selama pertandingan.
Ia menambahkan, sebelumnya latihan memang difokuskan untuk menghadapi pertandingan tandang, meskipun akhirnya PT Liga Indonesia merubah dari jadwal sebelumnya melawan Barito Putra.