Sabtu 04 Apr 2015 16:28 WIB

Tim Gabungan Cari Pendaki Tersesat di Sindoro

Gunung Sindoro di Temanggung, Jawa Tengah.
Foto: Antar/aAnis Efizudin
Gunung Sindoro di Temanggung, Jawa Tengah.

REPUBLIKA.CO.ID, TEMANGGUNG -- Badan SAR Nasional Kantor Semarang menerjunkan satu tim berjumlah 10 orang untuk mencari seorang pendaki dari Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta yang tersesat di Gunung Sindoro perbatasan Kabupaten Temanggung-Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.

Anggota Tim Basarnas, Rindang Kristianto di Temanggung, Sabtu (4/4), mengatakan tim Basarnas bergabung dengan tim SAR lainnya melakukan pencarian mulai Sabtu pagi sekitar pukul 07.30 WIB.

Seperti diketahui sebanyak tujuh pendaki dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta pada Kamis (2/4) sore melakukan pendakian Gunung Sindoro melalui Pos Kledung dan pada Jumat (3/4) pagi dilaporkan seorang di antaranya atas nama Zaenuri Ahmad (20) terpisah dari rombongan.

"Hingga Sabtu siang tim SAR gabungan masih melakukan pencarian ke beberapa titik yang dicurigai keberadaan korban," kata Rindang. Menurut dia pencarian dilakukan dengan membagi tim SAR gabungan menjadi tiga grup.

Ia mengatakan ketiga grup dengan jumlah puluhan personel kemudian melakukan pencarian di area yang sudah ditentukan berdasarkan jejak terakhir yang ditinggalkan korban.

"Sebagaimana diketahui bahwa korban terakhir kontak berada di sekitar wilayah Edelwis, di situlah korban terpisah dari rombongannya," katanya.

Ia menuturkan pencarian terkendala cuaca di atas yang mudah sekali berubah serta medan yang terjal. Ia mengatakan hingga siang ini tim SAR gabungan yang terdiri atas Basarnas, SAR Kabupaten Temanggung, relawan, komunitas pendaki dan masyarakat masih melakukan pencarian.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement