Selasa 07 Apr 2015 22:37 WIB

Menpora Minta Kaum Muda Tiru Dua Band Metal Ini, Kenapa?

Menpora Imam Nahrawi saat menemui personil band Burgerkill dan Jasad di kantor kemenpora, Selasa (7/4)
Foto: kemepora
Menpora Imam Nahrawi saat menemui personil band Burgerkill dan Jasad di kantor kemenpora, Selasa (7/4)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berharap agar para pemuda Indonesia mencontoh sesama generasi muda yang telah berhasil unjuk gigi di pentas dunia.

"Saya sangat mengapresiasi dua band metal asal Bandung, Jawa Barat, Burgerkill dan Jasad atas kreativitas mereka yang mengharumkan nama bangsa," kata Imam dalam rilisnya, Selasa (7/4).

Kedua band tersebut kerap melanglang buana atas undangan pihak luar negeri. Secara bersamaan, kedua band tadi juga telah meneriman undangan berpentas ke Jerman, Ceko, dan Inggris pada pertengahan tahun ini.

Selain itu, Menpora juga mengapresiasi Burgerkill dan Jasad yang ikut memotivasi generasi muda untuk lebih mencintai Tanah Air dengan cara yang unik.

“Saya merasa bangga karena kemanapun mereka tampil selalu membawa bendera Merah Putih dan menyanyikan Indonesia Raya,” cetus Imam.

Salah satu personil Jasad, Kang Man mengakui, sengaja memasukkan simbol-simbol nasionalisme agar Indonesia dikenal kancah internasional.

"Kami sengaja datang dari Bandung ke Jakarta hari ini untuk bertemu Bro Imam (Menpora). Kami meminta dukungan beliau terhadap kegiatan komunitas-komunitas kreatif ke depannya," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement