Rabu 08 Apr 2015 14:49 WIB

Satu Keluarga Tewas Terbakar di Grogol

Rep: C25/ Red: Ilham
Mayat (ilustrasi).
Foto: Corbis.com
Mayat (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu keluarga tewas akibat kebakaran yang terjadi di Grogol, Jakarta Barat, Rabu (8/4), pagi.

Kebakaran menghanguskan satu rumah di Grogol, Jakarta Barat pada Rabu pagi. Tepatnya menimpa sebuah rumah di Jalan Semeru nomor 23, RT 1 RW 10 Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Kejadian yang berlangsung sekitar pukul 05.00 ini menewaskan satu keluarga yang terdiri dari pasangan suami istri dan satu anak perempuannya.

Ketiga korban adalah Edy Susanto (60), sang istri Tan Bin Tjhin (58), dan anak perempuannya bernama Candy yang masih berumur 20 tahun. Kuat dugaan kalau api berasal dari sebuah dupa yang kemudian menyambar sepeda motor di ruang tamu. Akibatnya, api melahap bagian depan rumah korban yang kebetulan adalah satu satunya akses untuk keluar.

Sebanyak 15 unit pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api agar kebakaran tidak menyambar ke rumah lain. Pasalnya, lokasi kebakaran merupakan pemukiman yang cukup padat yang antara rumah satu dengan yang lain berdempetan. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement