Sabtu 11 Apr 2015 23:53 WIB

Babak Pertama, Atletico Bermain Imbang 1-1 Lawan Malaga

Red: M Akbar
Bintang Atletico Madrid,  Antoine Griezmann.
Bintang Atletico Madrid, Antoine Griezmann.

REPUBLIKA.CO.ID, MALAGA -- Juara bertahan La Liga Spanyol, Atletico Madrid, dipaksa bermain imbang 1-1 oleh Malaga di Estadio La Rosaleda, Sabtu (11/4) malam WIB sepanjang babak pertama.

Dalam pertandingan ini Atletico sebenarnya tampil lebih dominan dalam penguasaan bola dibandingkan tim tuan rumah. Dominasi itu ditunjukkan dengan sebuah gol yang dicetak oleh Antoine Griezmann pada menit ke-25.

Setelah meraih keunggulan, para pemain Malaga menjadi termotivasi untuk bangkit. Permainan agresif pun ditunjukkan. Namun Atletico mampu memperlihatkan sektor pertahanannya yang disiplin dan membuat para pemain tuan rumah selalu kandas dalam membuat ancaman.

Tapi memasuki menit ke-37, sebuah serangan dari pemain Malaga berhasil membuahkan hasil. Namun usaha meraih gol itu justru didapatkan setelah striker Atletico, Fernando Torres, membuat kesalahan fatal dengan membuat gol bunuh diri.

Gol bunuh diri tersebut ternyata memberikan keuntungan besar bagi Malaga. Hingga berakhirnya babak pertama, skor 1-1 tetap tidak berubah.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 18 12 2 4 50 30 38
2 Atletico Madrid Atletico Madrid 17 11 5 1 31 20 38
3 Real Madrid Real Madrid 17 11 4 2 37 21 37
4 Athletic Club Athletic Club 18 9 6 3 27 11 33
5 Mallorca Mallorca 18 8 3 7 18 -3 27
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement