Ahad 12 Apr 2015 14:16 WIB

Kemlu: 450 WNI di Yaman Tiba Senin dan Selasa

 Warga meninggalkan rumah mereka usai serangan udara pasukan koalisi Arab di Sanaa, Yaman, Rabu (8/4).
Foto: EPA/Yahya Arhab
Warga meninggalkan rumah mereka usai serangan udara pasukan koalisi Arab di Sanaa, Yaman, Rabu (8/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Luar Negeri menyampaikan bahwa pada Senin (13/4) dan Selasa (14/4) sebanyak 450 warga negara Indonesia (WNI) akan tiba di Tanah Air. Ratusan WNI itu merupakan mereka yang berhasil dievakuasi dari Yaman.

"Senin (13/4) sebanyak 90 WNI akan tiba di Bandara Halim Perdana Kusuma pukul 10.30 WIB menggunakan Pesawat Boeing 737-400 milik TNI AU," keterangan pers kementerian luar negeri, Ahad (12/4). Kedatangan 90 WNI tersebut direncanakan akan disambut oleh Menteri Luar Negeri dan Panglima TNI.

Selanjutnya pada Selasa (14/4), sebanyak 360 WNI dijadwalkan tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta pukul 10.00 WIB menggunakan penerbangan dengan pesawat sewaan. Menurut keterangan yang dihimpun oleh Kemlu, hingga kini masih terdapat sejumlah WNI yang berada di penampungan di berbagai wilayah Yaman dan menunggu evakuasi selanjutnya, yaitu 58 orang di Sana'a, 37 orang di Hudaydah, 423 orang di Tarim, 260 orang di Mukalla, dan 111 orang di Aden.

Pemerintah Indonesia terus meminta agar seluruh WNI di Yaman bersedia untuk dievakuasi selama masih memungkinkan dan sebelum situasi semakin memburuk. Pemerintah juga meminta keluarga WNI yang ada di Indonesia mendorong keluarganya di Yaman untuk bersedia dievakuasi.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement