Rabu 15 Apr 2015 10:20 WIB

Pascaeksekusi Siti Zaenab, Kemenlu Harus Data Ulang Kasus Hukum TKI

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Indah Wulandari
TKW Arab Saudi yang dieksekusi, Rabu (14/4), Siti Zaenab
Foto: antara
TKW Arab Saudi yang dieksekusi, Rabu (14/4), Siti Zaenab

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Anggota Tim Pengawas TKI dari Komisi I DPR RI Fraksi PKS Ahmad Zainuddin meminta agar Kementerian Luar Negeri segera melakukan pendataan ulang di lapangan terkait kasus-kasus hukum yang membelit WNI di Arab Saudi.

"Berapa WNI yang terancam hukuman mati di Arab Saudi. Bagaimana proses hukumnya saat ini, apa saja langkah pembelaan hukum yang dilakukan," kata Zainuddin, Rabu, (15/4).

Ia khawatir, kasus seperti Zaenab yang dieksekusi tanpa pemberitahuan banyak terjadi sebelumnya. Meski demikian, ujar dia, hukuman mati dalam kasus pidana yang berlaku di Arab Saudi tetap harus dihormati. Di sisi lain, pembelaan terhadap WNI yang terjerat pidana pun tetap harus dilakukan.

Siti Zaenab merupakan seorang buruh migran Indonesia di Arab Saudi yang dipidana atas kasus pembunuhan terhadap istri pengguna jasanya bernama Nourah binti Abdullah Duhem Al Maruba pada tahun 1999. Siti Zaenab kemudian ditahan di Penjara Umum Madinah sejak 5 Oktober 1999.