Kamis 16 Apr 2015 16:11 WIB

Manchester City Bantah Tertarik Merekrut Juergen Klopp

Rep: C04/ Red: Citra Listya Rini
Juergen Klopp
Foto: REUTERS/Ina Fassbender
Juergen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER  --  Manchester City membantah kabar yang menyebut kalau mereka bakal merekrut Jurgen Klopp sebagai pelatih baru jika jadi memecat Manuel Pellegrini. Klopp sendiri secara mengejutkan telah mengumumkan bakal meninggalkan Borussia Dortmund di akhir musim nanti.

Keputusan itu membuat Klopp dirumorkan tengah menjalin kontak dengan Arsenal maupun City. The Citizens saat ini memang tengah menyeleksi beberapa pelatih yang disiapkan untuk menggantikan Pellegrini di Etihad.

Posisi Pellegrini saat ini tengah berada di ujung tanduk. Sang pelatih terancam didepak lantaran performa buruk yang ditampilkan City musim ini. City kemungkinan gagal mempertahankan gelar Liga Inggris, pasalnya kini mereka tersungkur di peringkat keempat dalam klasemen sementara.

Mereka pun gagal total di Liga Champions. Hal tersebut membuat manajemen klub kecewa dengan kinerja pelatih asal Cili itu. City pun kabarnya membidik beberapa pelatih termasuk Jurgen Klopp.

Namun, seperti yang dilansir oleh The Guardian, Kamis (16/4), juara bertahan Liga Inggris itu membantah ketertarikannya dengan Klopp, pasalnya City bersikeras menginginkan Josep Guardiola yang menjadi pelatih di Etihad. Kontrak Guardiola di Bayern Muenchen sendiri bakal habis 2016 mendatang.

Menarik dinantikan kemanakah Klopp bakal melanjutkan karirnya sebagai pelatih. Meski demikian, kabarnya pelatih 47 tahun itu bakal memilih untuk vakum dari dunia sepak bola selama 12 bulan kedepan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement