REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Menjelang peringatan ke-60 Konferensi Asia Afrika (KAA), Kota Bandung mendapat tambahan dua unit bus "Bandros" (Bandung Tour on The Bus) sumbangan dari salah satu bank swasta di Indonesia.
"Hari ini Bandros di Kota Bandung tambah dua unit, pas peringatan KAA lagi. Kami berharap partisipasi dunia usaha mendukung program Bandros di sini," kata Wali Kota Bandung H Ridwan Kamil di Bandung, Senin (20/4).
Penyerahan dua unit bus senilai total Rp 2 miliar itu diserahkan kepada Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Balai Kota Bandung.
Dengan demikian, maka jumlah bus wisata Bandros di Kota Bandung saat ini menjadi enam unit. Empat unit sebelumnya telah beroperasi dengan jalur wisata dari Taman Cilaki keliling kota hingga ke kawasan Alun Alun Bandung.
Bus wisata itu telah menjadi ikon baru di Kota Bandung. Setiap hari bus wisata berlantai dua dengan konstrukti terbuka itu melayani warga Kota Bandung, terutama yang berlibur di Kota Kembang.
"Program bus Bandros ini sangat mendukung pariwisata Kota Bandung, kehadirannya menjadi salah satu magnit pariwisata di ini. Rencanaya operasionalnya akan dikelola oleh Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kota Bandung," kata Ridwan Kamil.