Kamis 23 Apr 2015 15:10 WIB

BG Jadi Wakapolri, Kabareskrim Pastikan Hukum Berjalan Independen

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Bilal Ramadhan
Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso.
Foto: Antara
Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Komjen Pol Budi Gunawan (BG) resmi menjabat Wakapolri setelah kemarin dilantik Kapolri Jenderal Badrodin Haiti. Namun, pelantikan BG berlangsung tertutup dengan tidak diperbolehkannya awak media meliput proses pelantikan.

Kabaresrim, Komjen Pol Budi Waseso menampik pelantikan dilaksanakan secara tertutup. "Saya bilang ada media. Hanya pada saat itu hanya satu orang," ujar Budi, di Bareskrim, Kamis (23/4).

Menurut Budi, pelantikan juga dilaksanakan secara singkat. Sebab, Kapolri ada kesibukan lainnga. Sehingga pelantikan dilangsungkan secepat mungkin. Ditanya terkait independensi Bareskrim dalam penanganan kasus BG ke depannya, Budi memestikan berjalan independen. Meskipun BG saat ini sedang menjabat Wakapolri.

Kendati demikian, Budi menjelaskan, secara hukum kasus BG sudah sah untuk tidak dilanjutkan. Pasalnya, hasil perkara dari ahli dan kejaksaan sudah selesai. Polri, kata Budi, terlebih dahulu menangani kasus BG dengan berkas yang lebih lengkap ketimbang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Tapi saya ingin semua terbuka, biar dibilang 'jeruk makan jeruk'," kata Budi menambahkan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement