Jumat 01 May 2015 19:01 WIB

PM Singapura Sembuh dari Kanker Prostat

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Indira Rezkisari
Lee Hsien Loong memberikan pandangan nya mengenai Konferensi Tingkat Tinggi Asia Afrika saat leader summit yang merupakan puncak rangkaian peringatan 60 tahun KTT Asia Afrika di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu (22/4).  (Republika/Raisan Al Farisi)
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Lee Hsien Loong memberikan pandangan nya mengenai Konferensi Tingkat Tinggi Asia Afrika saat leader summit yang merupakan puncak rangkaian peringatan 60 tahun KTT Asia Afrika di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu (22/4). (Republika/Raisan Al Farisi)

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong mengaku telah sembuh dari kanker prostat setelah perawatan.

Pemimpin politik berusia 63 tahun tersebut berhasil bertahan dua kali dari kankernya. Dua dekade lalu, ia sempat dirawat dan melakukan kemoterapi karena limfoma. Saat itu ia menjabat sebagai wakil PM Singapura dan Menteri Perdagangan dan Industri.

Kelenjar kanker prostat Lee telah diangkat pada Februari, sebulan setelah diagnosis dokter. Saat itu ia mengambil cuti medis selama satu pekan.

"Dokter memberi saya kesembuhan total," kata dia dalam sebuah pidatonya di Hari Buruh Internasional, Jumat (1/5), dikutip dari AP. Hal itu diyakininya usai melakukan tes darah dua pekan lalu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement