Rabu 06 May 2015 08:40 WIB
Longsor di Pangalengan

200 Orang Disiagakan untuk Evakuasi Longsor Pangalengan

Rep: c12/ Red: Satya Festiani
Tanah longsor
Tanah longsor

REPUBLIKA.CO.ID, PANGALENGAN -- Sekitar 200 orang disiagakan untuk melakukan evakuasi korban longsor di Pangalengan, Kabupaten Bandung, pada Rabu (6/5) pagi ini.

Dandim 0609 Kabupaten Bandung Letkol ARH Tri Sugianto, menyatakan, ada tiga titik yang lokasi pencarian korban. Titik pertama, yakni di lokasi pemukiman, titik kedua di kolam pemancingan, dan titik ketiga di hutan pinus.

"Pencarian ini dilakukan tidak dibatasi waktu, selama kita masih melihat, pencarian akan terus dilakukan," kata dia, sebelum melakukan proses evakuasi, Rabu (6/5) pagi.

Selain itu, penggunaan alat berat bakal dilakukan untuk pencarian korban di titik 1 dan 2. "Tapi tiga titik ini tetap akan menjadi lokasi dalam proses evakuasi.

Pencarian korban ini, kata dia, dilakukan berdasarkan sinergitas antara pihak kepolisian, TNI-AD, Basarnas dan juga BPBD Kabupaten Bandung.

Sementara itu, Kepala BPBD Kabupaten Bandung, Marlan, menuturkan, hingga kini ada sembilan korban diperkirakan hilang belum ditemukan. Sementara, total korban yang hilang sebelumnya yakni berjumlah 13 orang. Namun empat korban dinyatakan tewas saat kejadian.

Sementara, untuk korban luka ringan, kata dia, yakni ada 10 orang, dan 1 orang mengalami luka berat yang hingga kini masih berada di RS Al Ihsan Baleendah.

Ada 5 rumah yang mengalami rusak parah akibat longsor tersebut, dari total 11 rumah yang terkena longsor.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement