REPUBLIKA.CO.ID, CIBUBUR -- Kerjasama antara Medina (Sunu 'Mata Band'-Ray 'Nine Ball') dengan Pipik Dian Irawati tidak akan berhenti di kolaborasi single Innallaha Ma'ana yang baru dirilis kemarin. Namun akan berkembang ke bisnis lainnya, yakni busana muslim.
Diungkapkan Sunu, bahwa memiliki pemahaman fashion yang sama, yakni yang sesuai dengan syariat dan apa yang mereka kenakan biasanya dibuat oleh Ummi Pipik.
"Kita Medina, punya Fashion yang sesuai Sunnah Rassul SAW, yang bikin ini Ummi Pipik dengan merk Medina Muslim Web," ungkapnya.
Ummi Pipik pun menyuarakan hal yang serupa. Menurutnya hal tersebut sebagai bentuk timbal balik. Seperti diketahui di single Innallaha Ma'ana Umi Pipik diajak berkolaborasi oleh Medina.
"Akan Launching nanti. Sebenernya barter sih. Saya yang gantian menggunakan jasa mereka," ujar Ummi Pipik.
Ummi Pipik menambahkan, alasannya memilih Medina sebagai Brand dari Produknya adalah karena rasa banganya terhadap medina yang telah berhijrah.
"Bisnis baju, menggunakan brand medina karena mereka telah berhijrah, sehingga saya merasa bangga melihat mereka yang masih muda namun telah menjalankan sunnah," tambahnya.