Selasa 12 May 2015 19:10 WIB
Prostitusi Artis

Ini Penyebab Ada Artis 'Nyambi' Jadi PSK

Rep: C23/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Barang penangkapan kasus prostitusi kelas atas dengan melibatkan ratusan artis di Mapolres Jaksel, Sabtu (9/5).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Barang penangkapan kasus prostitusi kelas atas dengan melibatkan ratusan artis di Mapolres Jaksel, Sabtu (9/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terkait terungkapnya bisnis prostitusi yang melibatkan selibritis, penyanyi sekaligus artis Maia Estianty, mengatakan, tidak semua artis bisa disamakan laku dan sikapnya. Hal ini karena setiap individu memiliki karakter yang berbeda pada dirinya.

Maia mengungkapkan, secara personal dirinya tidak mengetahui apa penyebab selebritis yang terjun, lalu melakoni bisnis prostitusi. "Namun yang saya tahu, dunia artis memang dituntut untuk selalu memiliki gaya hidup yang mewah dan mahal," kata Maia saat menghadiri diskusi di Gedung Humas Polri, Jakarta, Selasa (12/5).

Kemudian jika ada kekurangan pemasukkan, tapi ingin cepat kaya, lanjutnya, kemungkinan mengambil jalan pintas ke dunia prostitusi cukup terbuka. "Mungkin seperti itu (penyebab prostitusi)," ucap Maia.

Maia sendiri mengaku tidak pernah terlibat dalam dunia seperti itu. "Alhamdulillah saya masih suka berusaha dan bekerja keras. Tidak seperti artis yang terlibat bisnis tersebut," ujarnya.

Dia juga nengungkapkan dirinya bangga pada kepolisian yang bisa mengungkap bisnis prostitusi online. Walaupun dirinya belum mengetahui identitas artis yang terlibat dalam bisnis prostitusi itu.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement