Kamis 14 May 2015 21:13 WIB

Kiper Veteran Tottenham Umumkan Niat Pensiun

Red: M Akbar
Penjaga Gawang Tottenham Hotspurs Brad Friedel
Foto: mlssoccer
Penjaga Gawang Tottenham Hotspurs Brad Friedel

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kiper Tottenham Hotspur Brad Friedel akan pensiun pada akhir musim ini, menyudahi kariernya yang mencakup tiga dekade, demikian diumumkan klub Liga Primer Inggris itu pada Kamis (14/5).

Pemain 43 tahun itu telah membela sejumlah klub Inggris di kompetisi teratas, termasuk Blackburn Rovers, Liverpool, dan Aston Villa.

Friedel, yang telah memperkuat timnas AS sebanyak 82 kali, bergabung dengan klub London utara Tottenham pada 2011 namun ia menjadi pelapis Hugo Lloris sejak kiper Prancis itu tiba di White Hart Lane setahun kemudian.

"Saya sangat bangga terhadap apa yang telah saya capai dalam karir saya," kata Friedel melalui pernyataan klub.

"Ketika saya pertama kali memulai perjalanan saya tidak pernah membayangkan itu akan menjadi begitu panjang, bermain total sebanyak 23 musim dan mewakili sejumlah klub luar biasa," tambah kiper veteran itu, yang kembali ke AS untuk menjadi anggota tim komentator sepak bola saluran televisi Fox Sports.

Friedel juga akan menjadi 'duta' Spurs di AS dan ia juga berniat melengkapi kualifikasi lisensi kepelatihan pronya. "Satu hal yang akan saya rindukan adalah interaksi sehari-hari dengan staf dan para pemain. Benar-benar tidak seperti itu namun ulang tahun ke-44 saya sudah dekat, maka saya berpikir ini waktu yang tepat untuk menyatakannya," kata Friedel.

"Saya mendapatkan sejumlah peluang indah di depan saya yakni bekerja untuk Fox TV dan saya melengkapi lisensi pro saya."

"Saya juga direkrut sebagai duta klub untuk Spurs yang berfokus di AS. Saya memiliki hubungan hebat dengan staf dan dewan, maka tentu saja saya akan melakukan peran saya untuk membantu klub bergerak ke depan."

"Saya memiliki waktu luar biasa di sini dan bertemu banyak orang hebat sepanjang jalan. Ini merupakan klub sepak bola yang indah dan saya merasa terhormat untuk dapat menjadi bagian darinya selama empat tahun," tambah Friedel, yang memegang rekor untuk paling banyak menjadi pemain inti secara berturut-turut di Liga Primer Inggris -310 kali - sepanjang ia membela Blackburn, Villa, dan Spurs.

sumber : antara/AFP
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement