Rabu 20 May 2015 07:08 WIB

Slank-Damn! I Love Indonesia Kolaborasi Bangkitkan Generasi Muda

Rep: MG ROL 40/ Red: Hazliansyah
Grup musik Slank beraksi dalam konser anti narkoba dalam rangka menyemarakkan peringatan Konferensi Asia-Afrika (KAA) ke-60 di lapangan Monas, Jakarta, Ahad (19/4). (Republika/Agung Supriyanto)
Grup musik Slank beraksi dalam konser anti narkoba dalam rangka menyemarakkan peringatan Konferensi Asia-Afrika (KAA) ke-60 di lapangan Monas, Jakarta, Ahad (19/4). (Republika/Agung Supriyanto)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Damn! I Love Indonesia (DILI), Urban Indonesia Local Brand melakukan kolaborasi dengan legenda band rock Indonesia, Slank. 

Daniel Mananta, Founder dan CEO DILI mengatakan, misi dari kolaborasi ini adalah untuk membangkitkan generasi muda Indonesia.

"Misi dari Kolaborasi Slank X Damn! I Love Indonesia adalah Bangkitkan Indonesiamu. Tujuan dari misi tersebut, kita ingin menggerakkan hati generasi muda Indonesia untuk dapat bersama-sama membangun Indonesia yang lebih maju lagi," ungkapnya saat ditemui dalam launching product Slank X Damn! I Love Indonesia di Jakarta, Selasa (19/5).

Ia berharap melalui kolaborasi ini generasi muda bisa tergerak hatinya untuk sama-sama membangun Indonesia lebih maju. 

"Jangan pernah meremehkan Indonesia kalau Indonesia belum maju. Kita sudah 70 tahun merdeka dan selama itu sudah banyak sekali kemajuan yang kita alami," tambah Daniel.

Senada dengan Daniel, Abdee 'Slank' mengatakan bahwa Indonesia itu kaya, kaya karena karya.

"Sebenarnya semua orang itu bisa berkarya buat Indonesia," ujar Abdee. 

Kaka menambahkan pernyataan dari Abdee, menurutnya satu gerakan kecil dapat sangat berarti untuk Indonesia. "Dan satu gerakan kecil bisa jadi besar kalau kita konsisten," ujarnya.

#BangkitkanIndonesiamu diambil dati kata kerja "Bangkitkan", merupakan suatu kegiatan untuk merangkul generasi muda untuk lebih menyadari bahwa cinta Indonesia tidak hanya dengan mencintai budaya tradisional saja, namun membawa hal tersebut ke level yang lebih maju. 

Yang berpartisipasi untuk kemajuan Indonesia tentu warga Indonesia sendiri. Muda bukan berarti tidak dapat melakukan sesuatu, satu orang satu gerakan, semakin banyak orang semakin banyak gerakan.

Product SLANK X Damn! I Love Indonesia yang berupa T-Shirt dan bonus CD yang berisikan lagu-lagu patriotik dari Slank sudah tersedia di 9 store DILI. Dengan lima disain awal yang bisa anda dapatkan dengan harga dibawah 200.000 rupiah.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement