Jumat 22 May 2015 23:41 WIB

Mencari Desain Jilbab untuk Polwan (1)

Red: Agung Sasongko
Polwan di Polda Metro Jaya mengenakan hijab.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Polwan di Polda Metro Jaya mengenakan hijab.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Pada Kamis, 26 Maret 2015, menjadi hari bersejarah karena Pelaksana Tugas Kapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti (kala itu) menandatangani peraturan penggunaan jilbab bagi polisi wanita atau polwan Muslimah di Indoesia.

Ketentuan yang mengatur tentang seragam polwan berjilbab disahkan dengan Keputusan Kapolri Nomor: 245/III/2015 tertanggal 25 Maret 2015 tentang Perubahan Atas Sebagian Isi Skep Kapolri Nomor: SKEP/702/IX/2005.

Kebahagian tersebut tidak hanya dirasakan oleh seluruh anggota polwan Muslimah, namun juga telah dirasakan oleh desainer jilbab untuk polwan tersebut, yakni Desi Kurnia Sari Rusmana. "Alhamdulillah, alhamdulillah, alhamdulillah. Desain saya untuk jilbab polwan sudah resmi dipakai. Cantik dan anggun," kata Desi saat ditemui di kediamannya yang terletak di kawasan Bandung Timur, Rabu (20/5) lalu.

Menurut dia, pada dasarnya setiap perempuan muslim itu terlahir ke dunia sudah dibekali dengan keindahan ragawi oleh Sang Pencipta dan karena itu sudah seharusnya anugerah tersebut selalu dijaga oleh pemiliknya. "Saya berpikir semua perempuan itu sudah cantik dan aura kecantikannya itu akan makin terpancar ketika mereka mengenakan hijab. Itu kalau menurut saya," ujar dia.

Sekitar tiga tahun lalu, mantan kepala desainer salah satu perusahaan hijab besar di Indonesia itu dihubungi oleh atasannya untuk mendesain jilbab untuk anggota polwan. "Desember 2011, saya dapat tugas untuk membuat desain hijab bagi polwan dari Kapolri melalui Rabbani," kata Desi.

Kaget dan bahagia, kata itulah yang dirasakan oleh ibu satu orang anak tersebut ketika atasannya meminta ia untuk mendesain jilbab untuk polwan. "Saya senang, karena saudara-saudara saya yang berprofesi sebagai polwan akhirnya bisa melaksanakan kewajibannya untuk menutup aurat," kata perempuan kelahiran Bandung 29 tahun silam ini.

Pada saat itu, dirinya menerima telpon dari AKBP DM Utami, wakil dari institusi Polri yang meminta desain jilbab tahun sebelumnya.

"Jadi saat itu Ibu Utami mengabarkan bahwa jilbab untuk polwan sedang proses ACC dari Kapolri. Jadi kami diundang kembali untuk mempresentasikan desain jilbab sebagai acuan tertulis dalam peraturan seragam Polwan Muslimah," ujar dia.

Beberapa hari kemudian, ia dan tim Rabbani menghadiri undangan rapat tentang hijab jilbab untuk polwan yang diadakan oleh Kapolri. Dalam rapat tersebut Desi mempresentasikan desain yang cocok untuk aktivitas polwan.

"Waktu itu saya juga meminta masukan-masukan dari para peserta rapat khususnya para polwan tentang kenyamanan jilbab yang akan digunakannya kelak ketika desainnya sudah disetujui. Sempat juga dibicarakan warna jilbab yang cocok dengan pakaian polwan," kata dia.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَنْ يَّرْتَدَّ مِنْكُمْ عَنْ دِيْنِهٖ فَسَوْفَ يَأْتِى اللّٰهُ بِقَوْمٍ يُّحِبُّهُمْ وَيُحِبُّوْنَهٗٓ ۙاَذِلَّةٍ عَلَى الْمُؤْمِنِيْنَ اَعِزَّةٍ عَلَى الْكٰفِرِيْنَۖ يُجَاهِدُوْنَ فِيْ سَبِيْلِ اللّٰهِ وَلَا يَخَافُوْنَ لَوْمَةَ لَاۤىِٕمٍ ۗذٰلِكَ فَضْلُ اللّٰهِ يُؤْتِيْهِ مَنْ يَّشَاۤءُۗ وَاللّٰهُ وَاسِعٌ عَلِيْمٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Barangsiapa di antara kamu yang murtad (keluar) dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum, Dia mencintai mereka dan mereka pun mencintai-Nya, dan bersikap lemah lembut terhadap orang-orang yang beriman, tetapi bersikap keras terhadap orang-orang kafir, yang berjihad di jalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka mencela. Itulah karunia Allah yang diberikan-Nya kepada siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Mahaluas (pemberian-Nya), Maha Mengetahui.

(QS. Al-Ma'idah ayat 54)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement