Sabtu 06 Jun 2015 20:23 WIB

Mesir Hapus Nama Hamas dari Daftar Kelompok Teroris

Rep: C23/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Juru bicara Hamas, Sami Abu-Zuhri.
Foto: Reuters
Juru bicara Hamas, Sami Abu-Zuhri.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Pengadilan banding mesir telah memutuskan untuk menghapus kelompok Hamas dari daftar kelompok teroris. Hal ini karena pengadilan tingkat rendah mesir, yang sebelumnya memasukan Hamas ke dalam daftar organisasi teroris, dianggap tidak memiliki kompetensi terhadap putusan tersebut.

Kelompok Hamas menyatakan putusan pengadilan banding tersebut telah merevisi vonis sebelumnya. "Keputusan ini merupakan komitmen Kairo untuk memiliki peran yang kuat terhadap perjuangan Palestina," ungkap Juru Bicara Hamas Sami Abu Zuhri, seperti diberitakan BBC News, Sabtu (6/6).

Ia menambahkan putusan tersebut juga akan memiliki dampak positif terhadap hubungan Hamas dengan Kairo. "Tidak ada keraguan, itu akan menghasilkan hal yang positif," ucap Zuhri.

Republika Online menghadirkan kanal Khazanah Ramadhan 2015. kirimkan tulisan tentang pengalaman puasa atau kegiatan Ramadhan di lingkungan anda beserta fotonya ke [email protected]

Pada Februari lalu, pengadilan rendah Mesir memasukan Hamas dalam anggota kelompok teroris di negaranya. Hal itu disebabkan adanya tudingan terhadap Hamas yang diduga membantu pemberontakan Sinai, di utara Mesir.

Pasca penghapusan daftar kelompok teroris tersebut, anggota Hamas yang berada di Gaza, seketika menyambut baik putusan itu.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement