Ini Cara Bugar Kala Berpuasa Ramadhan

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Indah Wulandari

Senin 15 Jun 2015 10:38 WIB

Muslimah berbuka puasa (ilustrasi). Foto: Reuters Muslimah berbuka puasa (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- ROLers, berikut adalah beberapa tips makan sehat yang bisa Anda praktikkan selama puasa tahun ini, dilansir dari Khaleej Times, Senin (15/6).

Puasa selama Ramadhan, apalagi ketika musim panas bisa menyebabkan dehidrasi. Tips pertama, pastikan Anda mengonsumsi air putih yang banyak setelah berbuka puasa dan saat makan sahur.

Anda juga disarankan membatasi aktivitas fisik yang bisa memicu dehidrasi, misalnya berpanas-panasan di bawah terik matahari langsung. Lebih banyak beraktivitas di dalam ruangan atau di tempat teduh akan menghemat energi dan membuat Anda lebih nyaman.

Kedua, jus jeruk adalah minuman sehat dan menyegarkan untuk berbuka puasa. Jus jeruk tinggi vitamin C sehingga meremajakan tubuh setelah seharian berpuasa. Anda bisa menambahkan setangkai daun mint ke dalam air putih Anda.

Daun mint juga bisa meredakan mual, membantu pencernaan, dan merupakan stimulan alami untuk menghilangkan rasa lelah.

Ketiga, jangan membatalkan puasa dengan makanan berat, seperti gorengan, sebab ini akan mengganggu pencernaan dan memicu kenaikan berat badan. Sebaliknya, pilih makanan yang dikukus atau dipanggang. Pastikan Anda makan makanan seimbang, seperti karbohidrat, protein, dan lemak baik.

Keempat, desserts merupakan bagian penting dari berbuka puasa, namun jika berlebihan justru menambah berat badan Anda. Makanlah buah segar, buah kering, atau kacang. Pastikan Anda menyimpan buah itu di tempat yang sejuk atau dingin.

Kelima, untuk makan sahur, makanlah makanan yang kaya karbohidrat, protein, dan serat dengan indeks glikemik rendah. Makanan-makanan ini akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan melepaskan energi yang dibutuhkan tubuh dalam periode teratur.

Keenam, batasi olah raga berat selama Ramadhan. Anda cukup berjalan kaki 20 menit pada kecepatan sedang, setelah berbuka puasa. Ini akan membantu melancarkan pencernaan Anda.

Ketujuh, yoga dan meditasi membantu tubuh tidak kaget dengan perubahan jadwal makan dan pola tidur. Selamat mencoba!

Terpopuler