REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Untuk pertama kalinya dalam 100 tahun lebih, Amerika Serikat akan menampilkan gambar seorang perempuan dalam uang kertasnya.
Departemen Keuangan AS, Kamis (18/6), mengumumkan gambar seorang perempuan yang dianggap juara bagi demokrasi AS akan ditampilkan dalam uang kertas 10 dolar pada 2020. Gambar perempuan itu akan menggantikan Alexander Hamilton, menteri keuangan pertama.
Sebelumnya, hanya dua kali sosok perempuan muncul dalam uang kertas AS.
Martha Washington, istri presiden pertama George Washington pernah muncul dalam uang satu dolar pada 1880-an dan 1890-an. Selain itu, perempuan dari suku asli Amerika, Pocahontas yang berhubungan dengan pemukiman kolonial di Jamestown juga muncul di uang kertas pda 1860-an.
Menteri Keuangan AS Jacob Lew mengatakan figur perempuan yang akan muncul di uang 10 dolar yang baru akan dipilih oleh departemen setelah mempertimbangkan gagasan di masyarakat mengenai kualitas yang paling baik merepresentasikan demokrasi.
Lew mengatakan perubahan itu akan terjadi pada peringatan 100 tahun hak pilih perempuan, ketika perempuan Amerika akhirnya memperoleh hak untuk memilih.
"Mata uang AS merupakan cara bagi bangsa kami menyatakan siapa kami dan apa yang kami perjuangkan. Uang kertas kami dan gambar pemimpin besar Amerika dan simbol yang mereka gambarkan telah lama menjadi jalan bagi kami menghargai masa lalu dan menunjukkan nilai kami," kata Lew, dikutip dari Channel News Asia, Kamis (18/6).
Uang tunai AS saat ini semuanya menampilkan tokoh pria terkemuka dari sejarah AS.
Departemen Keuangan mengatakan akan meninjau komentar mengenai desai baru uang tersebut di situsnya dan media sosial dengan menggunakan tagar "TheNew10". Pemenangnya akan dipilih tahun ini.