REPUBLIKA.CO.ID, GRESIK -- Pemerintah Kabupaten Gresik, Jawa Timur menyerahkan bantuan Ramadhan senilai Rp 2,12 miliar kepada tiga kecamatan di wilayah setempat. Tiga kecamatan masing-masing Kecamatan Gresik, Kebomas dan Manyar.
"Bantuan itu kita berikan untuk masjid, mushalla, yatim dan janda miskin serta janda veteran, dan langsung diberikan oleh Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto kepada penerima bantuan," ucap Humas Pemkab Gresik, Suyono di Gresik, Selasa.
Dikatakannya, pemberian bantuan diberikan dalam kegiatan Safari Ramadhan yang dilakukan secara berkeliling bersama forum pimpinan daerah (Forpimda). Suyono mengaku, dalam kegiatan safari itu pemkab juga menyalurkan bantuan yang berasal dari dana tanggung jawab sosial perusahaan atau "corporate social responbility" (CSR) enam perusahaan, seperti PDAM Gresik, PT Gresik Migas, PT Gresik Samudera, PD BPR Bank Gresik, Pelindo III serta PT Swadaya Graha.
"Untuk total bantuan dari perusahaan senilai Rp 555 juta, dan diberikan untuk 41 masjid dan mushalla, serta beberapa untuk anak yatim, janda miskin serta veteran, ditambah paket sembako sebanyak 600 paket untuk masyarakat," ucapnya.
Suyono berharap, bantuan yang diberikan Pemkab Gresik serta beberapa perusahaan dapat membantu masyarakat, khususnya di Bulan Ramadhan
Sementara dalam kegiatan Safari Ramadhan tersebut Sambari juga berpamitan kepada masyarakat yang hadir, jika jabatannya sebagai bupati sebentar lagi akan berakhir.
"Sebagai manusia, saya meminta maaf atas segala kekurangan serta kesalahan Saya selaku Bupati dan Pak Qosim selaku Wakil Bupati selama kami memimpin. Kami telah banyak berupaya untuk mewujudkan keinginan masyarakat. Beberapa telah kami bangun dan terwujud untuk kesejahteraan masyarakat," katanya.