Rabu 24 Jun 2015 10:47 WIB

Roberto Pereyra Raih Status Permanen di Juventus

Rep: C 89/ Red: M Akbar
Roberto Pereyra
Foto: AP Photo/Valter Parisotto
Roberto Pereyra

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juara Italia Juventus dilaporan telah mempermanenkan status Roberto Pereyra. Sebelumnya gelandang asal Argentina itu hanya berstatus sebagai pemain pinjaman dari Udinese.

Bianconeri mengontrak Roberto selama empat tahun ke depan. Tepatnya pada Juni 2019.

"Biaya transfernya menyentuh angka 14 juta euro (Rp 208 Miliar), dibayar selama tiga tahun," demikian peranyataan pers kubu Bianconeri dikutip dari Football Italia, Rabu, (24/6).

Angka itu akan bertambah dengan bonus yang disedikan. Yakni sebesar 1,5 juta euro (Rp 22 Miliar) jika Pereyra tampil sesuai target yang diharapkan.

Semusim sebagai pemain pinjaman, pesepak bola berkebangsaan Argentina itu tampil dalam 52 laga dan mencetak enam gol serta empat assist. Saat ini tengah berada di Cile bersama La Albiceleste di gelaran Copa Amerika 2015.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 14 10 2 2 21 12 32
2 Atalanta Atalanta 14 10 1 3 36 20 31
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 14 9 1 4 29 12 28
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement