Senin 29 Jun 2015 15:00 WIB

Bom Bunuh Diri di RS Kusta Tewaskan Lima Orang

Bom bunuh diri, ilustrasi
Foto: articles.sfgate.com
Bom bunuh diri, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, KANO -- Sedikitnya lima orang terbunuh dan 10 lagi terluka setelah seseorang meledakkan diri di luar rumah sakit kusta di pinggiran kota Maiduguri, Nigeria timur laut, Sabtu (27/6).

Pengebom yang mencoba masuk ke rumah sakit tersebut meledakkan bahan peledak di tubuhnya saat berada di luar gedung rumah sakit itu.

"Lima orang terbunuh dan 10 lainnya cedera di dekat RS Kusta, Molai ketika seoang pria meledakkan dirinya sendiri. Pelaku meminta masuk ke rumah sakit dan sedang merenung mencari cara untuk melewati pos pemeriksaan di gerbang ketika bom tersebut meledak," kata Koordinator Badan Koordinasi Gawat Darurat Nasional Mohammed Kanar.

Ia menambahkan pihak rumah sakit mengambil jasad korban dan membawa korban luka ke rumah sakit khusus. Seorang penduduk setempat, Ibrahim Bulama mengatakan pria itu merupakan salah seorang dari tiga laki-laki yang diturunkan dari sebuah mobil di dekat rumah sakit.

"Mereka melihat-lihat sekeliling terlebih dahulu dan terlihat ingin menyusup masuk ke rumah sakit," kata Bulama.

Ia menambahkan gedung RS dijaga oleh relawan sipil yang didukung oleh militer untuk melawan penyusup Boko Haram.

"Tiba-tiba salah satu bahan peledak yang ada pada dirinya meledak. Dua orang lainnya melarikan diri dalam suasana membingungkan," katanya.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement