REPUBLIKA.CO.ID, KANADA -- Kapten Amerika Serikat (AS) Wanita, Carli Lloyd menyumbang hattrick pada partai final Piala Dunia (PD) Wanita melawan Jepang di BC Place Stadium, Vancouver, British Columbia, Kanada, Senin (6/7) pagi WIB. AS memastikan gelar PD Wanita setelah menghancurkan juara bertahan dengan skor 5-2.
Lloyd merobek jala tim Samurai dalam 13 menit yakni menit tiga, lima dan 16. Gelontoran hattrick sang kapten diselingi Lauren Holiday di menit 14. Sedangkan sebiji gol AS lainnya disarangkan Tobin Heath di menit 54.
Tak pelak, pelatih AS Wanita Jill Ellis pun bangga bukan kepalang terhadap kinerja sang kapten. Ellis sampai menyebut bintang lapangannya itu tak ubahnya binatang yang sedang mengamuk dan menyebutnya sebagai rock star.
"Saya memanggilnya 'binatang' dan dia luar biasa, dia rock star, Aku sangat senang untuknya," kata Jill Eliis, dilansir The Guardian.
Sejujurnya Ellis tidak pernah membayangkan kinerja timnya bisa sebagus hari itu. Tetapi ia mengaku dirinya tahu para pemainnya mampu melakukan sesuatu yang luar biasa.
Manajer kelahiran Portsmouth, United Kingdom itu melihat, semakin besar tekanan yang dipikul timnya, maka semakin besar pula kinerja yang ditingkatkan para pemain. Dia juga menyanjung para staf yang menurutnya telah berkerja dengan fantastis.
"Kami memiliki banyak rasa hormat untuk Jepang, tapi malam ini kami benar-benar fokus dan mampu menyesuaikan gaya bermain kami dengan sempurna," katanya menambahkan.